Tuesday 30 June 2020

City Ice Cream di Mall Centre Point Medan

City Ice Cream di Mall Centre Point Medan

Perjalanan New Normal berlanjut. Jika kemarin saya mengulas The Coffee Crowd, kali ini saya akan ulas City Ice Cream dengan lokasi yang sama, Mall Centre Point Medan. Nah biar gak lama-lama, langsung kita ulas kondisinya.

City Ice Cream di Mall Centre Point Medan
City Ice Cream di Mall Centre Point Medan

City Ice Cream berlokasi di ruko Centre Point, lumayan dekat dengan Mall Centre Point karena langsung terhubung dengan tempat parkir, jadi kamu gak capek mencarinya. Untuk tampilannya juga mencolok dengan logo Ice Cream khasnya, bikin kamu semakin mudah menebak tempatnya.

City Ice Cream di Mall Centre Point Medan - Bagian Luar
Bagian luar

Dari luar terlihat lokasinya seperti biasa. Mungkin yang bikin kafe ini beda ada di Box Ice Cream-nya dibandingkan kafe lain.

City Ice Cream di Mall Centre Point Medan - Bagian Dalam
Bagian dalam

Beralih bagian ruangannya, terlihat cukup luas. Kamu bisa pilih tempat sesuai keinginanmu, baik itu untuk teman, rekan kerja hingga keluarga. Tuk desain kesannya masih biasa saja, mungkin tuk kedepannya bisa dibikin doodle art atau dekorasinya yang memanjakan mata pengunjung.

Nah lihat-lihat ruangannya, bikin saya penasaran dengan makanan. Tuk makanannya ini dia

City Ice Cream di Mall Centre Point Medan - Menu 01
Hot Chocolate, 19K

City Ice Cream di Mall Centre Point Medan - Menu 02
Black Forest Sundae, 25K

City Ice Cream di Mall Centre Point Medan - Menu 03
Maple Butter Pancake, 25K

Untuk rasa masih sesuai dengan selera. Tapi kalau di tanya akan mencoba tempat ini kembali, mungkin memerlukan waktu yang lama. Soalnya saya termasuk orang yang suka makanan berat dibandingkan makanan ringan.

Nah begiutulah ulasan City Ice Cream di Mall Centre Point. Bagi kamu yang suka makanan ringan seperti Ice Cream bisa mampir ke tempat ini.



Catatan
Lokasi di ruko Centre Point, Medan
Instagram: @city.ice.crame.official
Foto menggunakan smartphone Realme 3

Tuesday 23 June 2020

Mampir di The Coffee Crowd Mall Centre Point

Mampir di The Coffee Crowd Mall Centre Point

Sekarang kondisi kembali normal setelah pandemi Corona. Berbagai aktifitas mulai kelihatan seperti banyaknya kendaraan, orang lalu-lalang dan tentu saja kafe/tempat makan mulai berbukaan. Bikin saya penasaran dengan kondisi tempat makan setelah pandemi ini.

Nah untuk tempat makannya, saya pilih Mall Centre Point karena selain melihat tempat makan, bisa melihat kondisi lainnya seperti suasana Mall, kebutuhan pengunjung hingga potensi usaha yang bisa saya coba (siapa tahu cocok sama saya).

Sampai di lokasi terlihat suasana masih sepi. Saya pun coba keliling Mall ini dan mencoba tiap lantainya, hasilnya tetap sepi. Mungkin penyebab Mall ini sunyi karena

  1. Imbas dari pandemi Corona
  2. Toko di Mall yang memilih tutup sampai kembalinya pengunjung secara normal
  3. Pengunjung belum terbiasa mengikuti protokol kesehatan yang disediakan


Solusi dari masalah ini, mungkin pengunjung mau mengikuti protokol kesehatan yang disediakan atau toko yang sudah buka menawarkan promo yang menggoda seperti diskon atau memberikan layanan khusus setelah pandemi agar pengunjung tidak perlu repot mengikuti protokol yang ada.

Nah setelah melihat Mall-nya, giliran mencari tempat makannya. Untuk tempat makannya, saya bersama saudara pilih The Coffee Crowd. Kalau ditanya alasannya, menu-nya terbilang lengkap, tempatnya cukup luas dan menyediakan protokol kesehatan. Jadinya gak ribet deh.

Mampir di The Coffee Crowd Mall Centre Point
The Coffee Crowd

The Coffee Crowd berada di lantai LG (Lower Ground). Lantai ini cukup banyak tempat makannya sekaligus memiliki akses menuju tempat parkir, bikin kamu tidak ribet mencari tempat makan.

Tuk tampilannya, The Coffee Crowd cukup menarik karena menyajikan tempat sesuai kebutuhan seperti teman dan keluarga. Terus untuk desainnya juga gak kalah dengan kafe lain karena di desain vintage yang membuat kafe ini semakin berkesan.

Mampir di The Coffee Crowd Mall Centre Point - Ruangan
Ruangan The Coffee Crowd

Beralih ke menu-nya, kamu bisa melihat buku menu terlebih dahulu. Dalam buku menu mereka cukup banyak masakan yang disajikan, mulai dari lokal hingga mancanegara tersedia yang semuanya telah disesuaikan dengan di lidah lokal. Jadinya tinggal pilih sesuai selera deh.

Mampir di The Coffee Crowd Mall Centre Point - Buku Menu
Buku menu The Coffee Crowd

Tuk menu, saya pesan Kwetiau Hotplate Sapi Lada Hitam sedangkan saudara saya pesan Mie Hotplate Seafood Singapore yang dibarengi Lemon Tea. Tuk tampilannya, bisa kamu lihat di bawah ini.

Mampir di The Coffee Crowd Mall Centre Point - Menu 01
Kwetiau Hotplate Sapi Lada Hitam

Kwetiau Hotplate Sapi Lada Hitam. Kwetiau-nya tidak lebar dan tebal yang bikin saya sering mengolesinnya dengan kuah lada hitam. Terus kuahnya juga nikmat yang bikin kwetiau dan bahan lainnya seperti jamur, tomat, paprika hingga daging sapi bisa dinikmati.

Mampir di The Coffee Crowd Mall Centre Point - Menu 02
Mie Hotplate Seafood Singapore

Selanjutnya Mie Hotplate Seafood Singapore. Pesanan saudara saya cukup nikmat rasanya, ada pedas-manisnya namun tetap menggoda. Pas saya tanya ke saudara mengapa dia memesan ini, karena menu ini termasuk menu rekomendasi. Jadi bagi kamu yang mampir kesini, bisa mencoba menu yang satu ini.

Mampir di The Coffee Crowd Mall Centre Point - Menu 03

Nah kesimpulannya tempat ini cocok tuk teman dan keluarga karena tempatnya luas dan menu yang ditawarkan cukup bervariasi yang bisa disesuaikan dengan selera. Bagi kamu yang ingin mencobanya, mungkin sekarang waktu yang tepat mengingat suasananya yang masih sunyi, cocok bagi kamu yang butuh suasana tenang di Mall.

Akhir kata, semoga ulasan ini memberimu manfaat.


Catatan
Lokasi di Mall Centre Point, LT. LG
Harga mulai 38K
Instagram : @thecoffeecrowdofficial
Foto menggunakan smartphone Realme 3 dan foto makanan menggunakan Infinix Hot 7 Pro

Sunday 21 June 2020

Yagami Ramen: Menikmati Kuliner dan Anime Sekaligus

Yagami Ramen: Menikmati Kuliner dan Anime Sekaligus

Kondisi kembali normal, saya pun kembali melakukan aktifitas seperti biasanya. Untuk aktifitas blog ini tentu kamu sudah tahu kan? Yap, mengulas kuliner di sekitar saya.

Nah kali ini saya mencoba Yagami Ramen yang berada di Plaza Medan Fair sekaligus melihat kondisinya. Oke biar gak berlama-lama, yuk kita ulas

Yagami Ramen: Menikmati Kuliner dan Anime Sekaligus
Yagami Ramen

Yagami Ramen berada di Plaza Medan Fair lantai 2, daerah sini cukup ramai tempat makannya yang membuat kamu bisa pilih tempat makan. Selain banyaknya tempat makan, ada juga toko buku, jadinya kamu bisa nunggu teman yang telat deh.

Yagami Ramen: Menikmati Kuliner dan Anime Sekaligus - Ruangan
Ruangan Yagami Ramen

Menjadi lokasi yang strategis di plaza, apa sesuai dengan ruangannya? Tuk ruangannya, tidak sekedar ala Asia tapi tersedia poster animasi seperti Naruto dan One Piece. Malahan saat saya mengamati sekitarnya, channel televisi yang disajikan anime populer seperti Bleach, Naruto, One Piece, Doraemon dan masih banyak lagi, bikin saya bisa menikmati kuliner dan anime sekaligus.

Melihat ruangannya tentu gak lupa dengan makanannya. Tuk makanannya saya pesan Gyo Donburi dan Beef Teriyaki, sedangkan minumannya Milo Dinosaurus dan Lemon Tea. Tuk tampilannya seperti ini.

Yagami Ramen: Menikmati Kuliner dan Anime Sekaligus - Minuman 01
Milo Dinosaurus

Yagami Ramen: Menikmati Kuliner dan Anime Sekaligus - Minuman 02
Lemon Tea

Yagami Ramen: Menikmati Kuliner dan Anime Sekaligus - Makanan 01
Beef Teriyaki

Yagami Ramen: Menikmati Kuliner dan Anime Sekaligus - Makanan 02
Gyu Donburi

Bagaimana rasanya? Cocok sama saya, terutama Gyu Donburi-nya yang rasa telur dan dagingnya menyatu, sedangkan minumannya Lemon Tea karena saya suka lemon. Apalagi tempatnya dilengkapi anime khas Jepang, bikin saya betah berlama-lama di Yagami Ramen sambil mencoba menu lainnya. Jadinya lengkap deh

Nah begitulah ulasan/review saya mencoba Yagami Ramen. Bagi kamu yang suka budaya Jepang seperti anime, bisa mampir kesini.


Catatan
Harga mulai 25K
Instagram: @yagamiramenmedan
Foto menggunakan smartphone Realme 3

Friday 12 June 2020

Edisi Pesan Pempek Secara Daring (Online) di @PempekSriwijayaMedan

Edisi Pesan Pempek Secara Daring (Online) di @PempekSriwijayaMedan

Kembali mencoba kuliner secara daring (online) nih. Kemarin mencoba @SerbaSelera dan @Kwetiau.Polos yang menyajikan makanan ringan dan berat. Kali ini mencoba @PempekSriwijayaMedan dengan mencoba Pempek sebagai menu rekomendasi dari mereka. Nah bagi kamu yang penasaran, yuk simak lewat blog ini.

Edisi Pesan Pempek Secara Daring (Online) di @PempekSriwijayaMedan
Pempek Sriwijaya Medan

@PempekSriwijayaMedan sudah ada sejak 1999 dan menggunakan resap asal Palembang. Semua informasi ini bisa kamu temukan saat membuka profilnya di Instagram.

Hal menarik dari profilnya, kamu bisa lihat informasinya yang lengkap. Mulai dari Bio-nya hingga highlight-nya yang sesuai kebutuhan pembeli yang ingin memesannya secara daring (online). Bikin saya tidak perlu mencari informasi lainnya lewat browsing.

Nah puas lihat profil-nya, waktunya memesan. Tuk pesanan, saya coba pempek Ada'an dan Lenjer. Tuk tampilannya, bisa kamu lihat di bawah ini.

Edisi Pesan Pempek Secara Daring (Online) di @PempekSriwijayaMedan - Kemasan
Packing Pempek Sriwijaya Medan

Edisi Pesan Pempek Secara Daring (Online) di @PempekSriwijayaMedan - Isi
Isi kemasan

Edisi Pesan Pempek Secara Daring (Online) di @PempekSriwijayaMedan - Tampilan
Pempek Ada'an dan Lenjer

Kalau lihat tampilan dan kemasannya, cukup menjanjikan karena kemasan yang ditampilkan cukup bagus dengan tampilan 3D pempek-nya, sedangkan bahannya juga cukup solid jadi cukup sulit penyot saat tertimpa tangan secara tidak sengaja.

Selain kemasannya yang bagus, pempek yang di pesan juga dalam keadaan fresh, bikin kamu yang memasak bisa sesuai selera. Oiya mengenai rasanya, saya tidak bisa menilainya dengan jelas karena saya yang masak, jadi gak bisa banyak cerita deh. (Sorry, karena jarang masak)

Nah begitulah pengalaman saya mencoba Pempek dari @PempekSriwijayaMedan. Bagi kamu yang ingin memesannya, sudah tersedia di aplikasi ojol, jadinya tinggal pesan.

Akhir kata, semoga pengalaman ini bisa memberi manfaat.

Catatan:
Instagram: @pempeksriwijayamedan
Foto menggunakan kamera Olympus E-PL6
Mencoba Nasi Goreng dan Menu Lainnya dari @kwetiau.polos

Mencoba Nasi Goreng dan Menu Lainnya dari @kwetiau.polos

Perjalanan menikmati kuliner secara daring (online), masih berlanjut. Kalau kemarin saya sempat pesan Dimsum secara daring dari @SerbaSelera, sekarang mencoba Nasi Goreng dan menu lainnya dari @Kwetiau.Polos. Hmm, menurut kamu bagaimana rasa nasi goreng secara daring? Apa mending nasi goreng sebelah rumah saja? Saya juga sempat berpikir gitu, tapi karena lebih besar rasa penasaran saya jadinya pesan deh.

Untuk kuliner @Serbaselera, link-nya disini

Nah untuk pesanannya, seperti biasa lewat aplikasi ojol. Tapi jika kamu penasaran dengan informasi lainnya, kamu bisa cek instagram dengan nama yang sama.

Mencoba Nasi Goreng dan Menu Lainnya dari @kwetiau.polos
Instagram Kwetiau.Polos

Tuk pemesanan tiada kendala karena sudah sesuai aplikasi, cuma waktunya saja yang harus membuat saya harus sabar. Jadi disarankan saat kamu memesan dalam kondisi tidak terlalu lapar.

Nah tuk pesanannya sesuai pesanan saya, ada Nasi Goreng dengan Telur Asin, Ayam Geprek dan Mie Goreng Jawa Seafood. Tuk rasa dan tampilannya, bisa kamu lihat di bawah ini

Mencoba Nasi Goreng dan Menu Lainnya dari @kwetiau.polos - Ayam Geprek
Ayam Geprek

Menu pertama yang saya buka adalah Ayam Geprek. Kalau dilihat, tidak ada perbedaan dengan ayam geprek lain, baik itu isian hingga packing-nya. Cuma tuk rasa, cabai cocok sama saya. Pedas tapi gak haus, pas dicoba dengan ayam dan nasi juga sama, bikin saya tidak perlu sibuk mencari air minum.

Mencoba Nasi Goreng dan Menu Lainnya dari @kwetiau.polos - Mie Goreng Jawa Seafood
Mie Goreng Jawa Seafood

Selanjutnya Mie Goreng Jawa Seafood. Mie rasanya nikmat saat panas dan menariknya pas dingin pun nikmat. Saya tidak sengaja membiarkannya dingin karena ada tugas yang harus dikerjakan. Beruntung rasanya nikmat, mau ditambahkan saus atau gak tetap nikmat. Jadinya gak rugi deh.

Mencoba Nasi Goreng dan Menu Lainnya dari @kwetiau.polos - Nasi Goreng
Nasi Goreng dengan Telur Asin

Akhirnya makanan yang ditunggu-tunggu, Nasi Goreng. Makanan ini saya pesan, karena penasaran dengan perbedaannya dengan nasi goreng disebelah rumah saya.

Tuk tampilannya menggoda saat dalam packing, begitu juga saat saya pisahkan dari tempatnya. Terus rasanya nikmat, lebih nikmat dibandingkan nasi goreng rumah sebelah saya. Soalnya nasi goreng yang disajikan @Kwetiau.Polos tidak terlalu berminyak dan telur asinnya bisa menyatu dengan nasi goreng, padahal telurnya asin. Sepertinya bisa nih saya coba bikin dirumah, kalau gak sempat memesannya.

Nah akhirnya tiba di kesimpulan. Tuk rasa dan tampilan semua menu yang di pesan menggoda, cuma kendalanya hanya waktu menunggu yang cukup lama karena lewat aplikasi ojol, jadi harus isi perut terlebih dahulu agar tidak terlalu lapar. Terus tuk tampilan profil instagramnya, kalau bisa dicantumkan lokasinya (maps) agar pengunjung yang ingin mencobanya langsung, bisa menuju lokasi tanpa harus browsing.

Oke segitu dulu pengalaman saya mencoba menu @Kwetiau.Polos. Semoga tulisan ini bermanfaat~

Catatan:
Instagram: @Kwetiau.polos
Bisa dipesan melalui aplikasi Grab dan Go Food
Foto menggunakan kamera Olympus E-PL6

Saturday 6 June 2020

Mencicipi Dimsum dan Menu Lainnya dari @SerbaSelera

Mencicipi Dimsum dan Menu Lainnya dari @SerbaSelera

@SerbaSelera, begitulah namanya saat saya temukan di Instagram. Saya bisa tahu akun ini berkat ajakan saudara yang ingin coba Dimsum karena sudah lama tidak mencobanya plus masih sulit tuk mampir langsung ke outlet yang menyajikan Dimsum. Wal hasil jadi penasaran deh

Nah untuk tampilan akun instagram-nya, tiada berbeda dengan akun usaha kuliner yang lain, ada foto menu andalan dan testimoni lengkap dengan videonya. Tapi yang menarik perhatian saya, profil-nya yang menyebutkan "Free Ongkir Wilayah Lubuk Pakam" yang berarti usahanya di Lubuk Pakam.

Mencicipi Dimsum dan Menu Lainnya dari @SerbaSelera

Penasaran dengan lokasinya yang jauh dari tempat saya, bikin saya ingin memesannya. Nah tuk pesanannya tidak hanya Dimsum, kami pesan Kebab, Bola Udang dan Lumpia agar bisa mencoba menu lainnya sekaligus.

Sambil menunggu, kami mengisinya dengan berbagai aktifitas, kadang buka youtube, bermain game hingga jualan. Maklum karena lokasinya jauh dari tempat kami, jadi banyak aktifitas yang bisa kami lakukan.

Akhirnya yang ditunggu telah tiba. Menu yang kami ingin sesuai dengan pesanan kami, ada Dimsum, Lumpia Goreng, Bola Udang dan Kebab. Bagusnya lagi di packing rapat dengan kondisi siap dimasak, bikin kami bisa memasaknya sesuai selera. Nah tuk tampilan jadinya, ini dia.

Mencicipi Dimsum dan Menu Lainnya dari @SerbaSelera - Dimsum
Dimsum

Mencicipi Dimsum dan Menu Lainnya dari @SerbaSelera - Menu Lainnya
Ada Kebab, Bola Udang dan Lumpia Goreng

Bagaimana menurutmu, apa tampilannya menggoda? Mungkin kurang menggoda nih kalau saya yang memasak XD. Tapi rasanya saya cukup suka, begitu juga dengan saus-nya. Saudara saya juga lumayan suka dengan Dimsum dan Kebab-nya yang cukup tebal namun tetap lembut, bikin nambah terus. Palingan cuma masaknya saja yang kurang XD (dasar jarang masak, lol)

Nah kesimpulannya, ternyata pesan makanan berbeda wilayah ternyata enak juga walaupun harus menunggu lama. Namun semua itu terbayar dengan rasa dan penyajiannya, karena mereka menjaga customer (pelanggan) tetap nyaman seperti di packing rapat dan bentuknya tidak ada yang berubah, jadinya pelanggan tetap senang.

Akhir kata semoga tulisan ini bermanfaat bagi kamu yang ingin mencoba makanan di luar wilayahmu. Sampai Jumpa~

Catatan:
Foto makan menggunakan kamera Mirorless Olympus E-PL 6
Harga mulai Rp 30.000
Instagram: @serbaselera

Thursday 28 May 2020

Mencoba Pia Coklat dari Bolu Naila

Mencoba Pia Coklat dari Bolu Naila

Coba bahas kuliner di masa pandemi, rasanya kurang menarik. Alasannya, selama pandemi ini sulit menikmati makanan langsung di lokasinya yang membuat saya tidak selera tuk mencobanya. Lalu alasan lainnya, mencoba mengikuti pasar atau tren baru, dimana mulai banyak menggunakan jasa desain dengan fotografi yang bikin saya ingin mendalaminya.

Tapi saya usahakan tuk menulis kuliner di blog ini sembari mengasah kemampuan menulis dan copywriting.

Oke biar gak lama-lama, yuk kita bahas kulinernya, yaitu Kue Pia Coklat dari Bolu Naila.

Mencoba Pia Coklat dari Bolu Naila
Kue Pia dari Bolu Naila

Bolu Naila sudah lama di kenal warga kota Medan, terutama Bolu Ungu-nya yang menggunakan Ubi Ungu sebagai bahan utamanya. Tapi yang saya bahas bukan bolu tersebut melainkan Kue Pia-nya. Nah sebelumnya, apa kamu tahu tentang kue pia?

Pia dalam dialek Hokkian memiliki arti kue yang asal muasal dari Bakpia yang berisi campuran kacang hijau, gula dan daging yang dibungkus dengan tepung, lalu dipanggang. Nah tuk pia atau kue pia tidak ada campuran daging yang berarti isiannya berisi rasa manis seperti kacang, keju, coklat dan lainnya.

Mencoba Pia Coklat dari Bolu Naila - Tampilan 01
Tampilan Kue Pia dari Bolu Naila

Tuk kue pia dari Bolu Naila ini, saya pesan rasa coklat lewat ojol (ojek online/daring). Tuk tampilannya masih sama saat di antar oleh ojek.

Mencoba Pia Coklat dari Bolu Naila - Tampilan 02
Tampilannya lumayan menggoda

Selain tampilannya yang sesuai gambar, saya cukup menyukai desain kemasannya yang memiliki kesan timbul di tulisan 'Pia Coklat Naila' serasa ada efek 3D-nya. Oiya, di kemasannya ada logo halal dari MUI yang berarti kue dari Bolu Naila bisa dinikmati umat Islam.

Mencoba Pia Coklat dari Bolu Naila - Tampilan 03
Kue Pia Coklat dari Bolu Naila

Sekarang waktunya mencoba. Tuk rasa coklat cukup nikmat, tidak terlalu keras maupun lembek yang bikin saya tidak kesulitan saat mengigitnya. Sedangkan kue bagian luar lumayan gurih, dengan sekali gigit langsung terbelah namun gak hancur yang membuat saya bisa menikmati kue pia dari Bolu Naila.

Nah begitulah pengalaman saya mencoba Pia Coklat dari Bolu Naila. Semoga kamu yang mencobanya bisa mendapatkan rasanya sesuai selera.


Catatan:
Lokasi jalan Brigjend Katamso
Instagram: @bolunaila
Foto menggunakan kamera mirrorless Olympus E-PL6

Friday 24 April 2020

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih

Genki Sushi akhirnya tiba di kota Medan. Sebelumnya sudah ada di kota lain seperti Jakarta, Bandung, dan Semarang. Namun yang bikin saya penasaran bukan banyaknya cabang atau mengguritanya nama usaha outlet ini, melainkan menu yang mereka sajikan, masakan Jepang. Yap, saya termasuk orang yang suka masakan khas Jepang, jadi kalau ada tempat baru saya usahakan untuk mencobanya.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih
Genki Sushi

Nah untuk tempatnya ini berada di Delipark Mall. Lokasinya tentu kamu sudah tahu karena mall ini baru saja buka di kota Medan yang membuat tingginya anonimo masyarakat tuk mengunjunginya.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Ruangan 01
Grand Opening Genki Sushi

Selain lokasinya yang strategis, tempatnya juga terbilang luas. Kamu bisa melihat ruangannya yang luas dari luar. Begitu masuk ke dalam, kamu akan disambut oleh pegawainya tuk memilih tempat duduk sekaligus menyarankan menu rekomendasi andalan mereka. Nah untuk ruangannya bisa kamu lihat di bawah ini.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Ruangan 02
Dari depan

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Ruangan 03
Sisi kiri

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Ruangan 04
Sisi kanan

Bagaimana, cukup luaskan ruangannya? Jadi kamu bisa pilih sesuai selera.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Maskot
Maskot Genki Sushi

Cara Membuat Sushi Roll

Hal yang menarik saat saya mengunjungi tempat ini adalah diberi kesempatan membuat Sushi Roll. Beruntung banget rasanya diberi kesempatan membuat Sushi Roll karena biasanya mencicipinya saja.

Untuk membuatnya cukup mudah, kamu memerlukan bambu gulung sebagai alat utamanya. Sedangkan bahannya, ada rumput laut, nasi, udang goreng dan aneka taburan kriyuk. Kamu bisa juga menyesuaikan bahan sesuai seleramu, asal alatnya tetap menggunakan bambu gulung.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Membuat Sushi 01
Membuat Sushi Roll

Langkahnya cukup mudah seperti di atas. Taruh rumput laut di atas bambu gulung, setelah itu kamu taruh nasi di atasnya. Baru setelah itu, nasi diratakan sesuai dengan ukuran rumput laut.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Membuat Sushi 02
bahan-bahan yang mulai di cetak

Bila sudah rata, kamu bisa membaliknya secara berlawanan. Setelah itu kamu taruh udang goreng dan mulai menggulungnya.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Membuat Sushi 03
Mulai mencetak

Selanjutnya, cobalah membentuknya agar tidak lepas saat dibuka. Untuk membentuknya, kamu bisa membentuknya dalam bentuk kotak atau bulat sesuai selera.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Membuat Sushi 04
Potong dan taburkan sesuai selera

Kalau sudah selesai, kamu bisa memotongnya. Setelah memotongnya, kamu bisa menaburi dengan tepung kriyuk, bumbu pedas atau lainnya sesuai seleramu.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Membuat Sushi 05
Voila, Sushi Roll siap dinikmati

Tara~ akhirnya Sushi Roll siap kamu nikmati. Untuk rasanya lumayan nikmat saat dicoba, mungkin bisa saja berbeda kalau bahan-bahannya dari rumah saya.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Foto Bersama
Masing-masing menunjukkan kreasinya

Oiya gak lupa juga foto bareng bersama Sushi Roll. Nah bagi kamu yang ingin mencobanya, bisa kamu coba sesuai langkah-langkah di atas.

Waktunya mencoba sajian Genki Sushi

Selesai membuat Sushi Roll, tidak lupa dong dengan mencoba sajian Genki Sushi. Saya mencoba aneka makanannya, mulai dari Sushi, Mochi, Gunkan dan lainnya. Tapi sebelum mencobanya dan cerita rasanya, ada yang unik nih yang ternyata untuk memesannya menggunakan tablet yang membuatnya semakin canggih. Untuk pesanan yang datang juga unik, karena pesanan datang akan diantar kereta api mini yang semakin menambah kesan unik.

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Memesan
Pesan menggunakan tablet

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Pesanan Tiba
Menu datang dengan kereta api mini

Setelah memesan, waktunya mencoba. Ini dia menunya

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Menu 01
Salmon with Garlic Cheese

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Menu 02
Salmon

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Menu 03
Seared Egg with Pollock Roe

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Menu 04
Baby Octopus Gunkan

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Menu 05
Garlic Salmon Roll

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Menu 06
California Roll

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Menu 07
Deep Fried Salmon Skin with Spicy Mayo

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Menu 08
Mochi Chocolate Ice Cream

Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih - Menu 09
Salmon with Garlic Cheese, Seared Egg with Pollock Roe dan Salmon

Untuk rasa lebih banyak enak dibandingkan kurangnya. Mungkin yang kurang hanya di harganya aja, jadi harus hati-hati biar gak tergoda. Terus tuk saus dan kecapnya terbilang enak karena sesuai takar, jadi bisa menikmatinya tanpa harus keasinan maupun kepedasan.

Nah begitulah pengalaman saya menikmati kuliner Jepang di Genki Sushi. Bagi kamu yang ingin mencobanya disarankan membawa teman atau keluarga dan jangan lupa bikin budget-nya agar kamu tidak tergoda.

Oke sekian dulu, semoga tulisan Genki Sushi: Coba Outlet Jepang Baru Lagi Nih bermanfaat.


Catatan
Lokasi di Delipark Mall
Harga mulai 20K
Instagram: @genkisushiindonesia
Foto menggunakan kamera mirrorless Olympus E-PL6