Saturday, 13 October 2018

Sagye: Iseng-Iseng Mencoba Restoran Korea di Medan

Entah mengapa hari itu harus hujan, padahal hari tersebut sudah kurencanakan dengan matang untuk mengunjungi sebuah restoran Korea di kota Medan. Sebalnya lagi, kunci sepeda motor malah ikut menghilang yang membuatku semakin malas untuk mencoba restoran Korea itu. Beruntung kawan menyemangatiku dengan bantuan melalui ide-idenya, jadi masalah cepat terselesaikan.

Sagye: Iseng-Iseng Mencoba Restoran Korea di Medan

Lantas seperti apa cerita restoran Korea ini? Nah untuk ceritanya dimulai dari semangatku setelah masalah itu. Kami pun langsung menuju restoran Korea di Medan yang bernama Sagye. Saat kami melihat nama restorannya, kami bertanya-tanya apa arti dari nama restoran ini. Dengan modal penasaran, kami langsung browsing dan menemukan jawabannya. Ternyata Sagye berasal dari bahasa Korea yang memiliki arti musim panas, salah satu dari 4 musim di Korea. Selain memiliki arti musim panas, ternyata musim panas Korea memiliki banyak hal menarik seperti kuliner, wisata, hingga budayanya. Jadi semangat mencoba restoran Sagye.

Semangat dengan namanya, pintu restoran kami buka. Suara pelayan datang menghampiri kami sambil mengucapkan selamatan telah mengunjungi restoran mereka. Kami pun mengangguk dan memilih tempat yang terang, tujuannya agar bisa berfoto ria.

Nah setelah berhasil masuk dan duduk ditempat, tiba waktunya memesan. Saat melihat menu-nya, aku berharap restoran korea ini membuatku merasakan suasana panas ala Korea. Alasannya, jika diberi rejeki pergi ke Korea, restoran Sagye bisa menjadi gambaran untuk menikmati kuliner Korea di musim panas.

Siap melihat menu-nya, aku memesan Hot Stone Bibimbap dengan minumnya Green Tea hangat, sedangkan kawanku memesan Cobb Salad Meal dan Beef Bulgogi dengan minumnya Iced Cappuccino.

Sambil menunggu pesanan tiba, kami melihat ruangannya mulai dari dekorasi, motif, furnitur hingga hal unik lainnya yang jarang kami jumpai di kota Medan. Untuk motifnya bisa kamu lihat menggunakan warna alam seperti hijau, cream-coklat, dan putih. Lalu untuk dekorasi dan furniturnya, bisa kamu lihat menggunakan kombinasi motif dinding dengan perpaduan cahaya, membuat suasana menjadi adem dan erat bersama kawan. Semuanya bisa kamu lihat melalui gambar ini.

Restoran Sagye kota Medan - tampilan ruangan
Sisi dari tempatku duduk, terlihat ruangannya adem 

Restoran Sagye kota Medan - Sisi seberang
Sisi seberang, terlihat lampu hias menemani dinding menambah suasana kekeluargaan

Aneka lampu di restoran Sagye kota Medan
Aneka lampu berbentuk kubus

Restoran Sagye kota Medan - Sisi tempatku duduk
Sisi tempatku

Restoran Sagye kota Medan - Ruangan lain
Tangganya dipenuhi tanaman, membuat suasana tetap segar

Restoran Sagye kota Medan - Seluruh ruangan
Sisi kiri dinding berwarna cream, sedangkan sisi kanan bermotif coklat berpaduan kayu

Melihat ruangannya yang adem ayem, tidak terasa pesanan kami tiba. Pesanan yang dulu disajikan adalah pesanan kawanku, Cobb Salad Meal dan Beef Bulgogi. Lalu pesananku, Hot Stone Bibimbap dan terakhir minuman kami secara bersamaan, Iced Cappuccino dan Green Tea hangat. Kami pun langsung mencobanya.

Restoran Sagye kota Medan - Hot Stone Bibimbap dan Green Tea
Hot Stone Bibimbap dan Green Tea di Sagye, kota Medan

Pesananku, Hot Stone Bibimbap dan Green Tea. Dalam menu-nya, Hot Stone Bibimbap berisi semangkuk nasi coklat hangat Namul (sejenis tumisan berbumbu) Gochujang (sejenis cabai dalam bentuk pasta), kecap, irisan telur dan irisan daging. Untuk hidangannya, terlihat sesuai buku menu yang penuh aneka sayur, tidak lupa juga irisan daging sapi sesuai seleraku.

Aku pun mencobanya dan hasilnya bikin selera. Sayur dan tumisannya segar dengan saus Gochujang-nya. Tidak hanya itu, dalam Wikipedia, menikmati Bibimbap bisa dengan mencampurkannya untuk mengikuti gaya menikmati orang korea. Aku kembali mencobanya, wal hasil saus Gochujangnya lebih nendang, serasa makan nasi campur kari tapi sedikit lebih manis daripada kari (kalau masih bingung, bisa cuz langsung ketempatnya).

Restoran Korea Sagye di kota Medan - Green Tea
Green Tea di restoran Sagye

Sambil menikmati Hot Stone Bibimbap, tidak lupa juga dengan Green Tea-nya. Untuk Green Tea, cukup menyegarkan karena dihidangkan pas hangat. Bagusnya lagi, isi teko Green Tea bisa untuk 2-3 gelas yang membuat kita bisa menikmati Green Tea atau jika kamu bersama kawan bisa menikmatinya bersama-sama. Oiya, Green tea yang kuminum tidak menggunakan gula namun jika ingin menggunakan gula bisa memintanya kepada pelayanan.

Restoran Korea Sagye di kota Medan - Beef Bulgogi dan Cobb Salad Meal
Beef Bulgogi dan Cobb Salad Meal di Restoran Korea Sagye

Eits hampir lupa cerita menu yang dipesan kawan, Beef Bulgogi dan Cobb Salad Meal. Untuk Cobb Salad Meal disediakan saus Yuja (Yoghurt) dan saus Sesame (Mayo). Saat mencoba saladnya, aku cukup ketagihan, terutama olive-nya yang bercampur dengan keju. Bagi kamu yang belum tahu Olive, gambar olive bisa kamu diatas yang berbentuk bulat berwarna kehitaman. Saat memakan olive langsung kurang enak, namun begitu dicampur keju, rasa olive menjadi enak. Untuk sausnya, lebih suka Sesame daripada Yuja karena saus Sesame tidak seasam saus Yuja.

Lalu bagaimana dengan Beef Bulgoai? Singkatnya enak. Kok singkat, jelaskan dong? Karena ini makanan favorit kawanku dan aku merasakan cukup singkat, jadi kurang tahu isi-nya seperti rasa sausnya, sayurnya saat bercampur daging sapi dan lainnya. Namun bila ditanya pingin coba kembali, tentu saja pingin biar tahu rasa Beef Bulgogi-nya.

Nah begitulah ceritaku mencoba restoran Korea di Medan. Bagi kamu yang ingin tahu kesimpulannya, restoran Sagye memberikanku gambaran kuliner ala Korea begitu juga suasananya. Untuk dekorasi dan motif tinggal seleramu karena masing-masing tempat duduk memiliki motif yang berbeda seperti tempatku duduk yang bermotif kayu berwarna coklat.

Akhir kata, semoga restoran Korea Sagye sesuai ekspektasimu. Terima kasih




*Foto: Smartphone Sharp Aquos SHV34 au

4 comments

  1. Baru tau ada restauran Korea di Medan. Terakhir kali ke restauran Korea, ya di Batam. Jadi pengen nyoba ke Restauran Sagye nih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya coba aj dulu, mana tau bisa menikmati suasana Korea disini

      Delete
  2. wahh refrensi kali ini sal... bikin rencana ah kesana. udah lama ga makan daging. Bulgoginya nampak endeees beut tuh

    ReplyDelete


EmoticonEmoticon