Saturday 15 December 2018

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan

Malam hari yang dingin, entah mengapa aku menantang diri tuk menikmati kuliner korea di kota Medan. Gak ada alasan khusus tuk menikmatinya, hanya rasa penasaran saja yang terpancar saat melewati tempat itu, lebih tepatnya sekilas saja melihat cafe itu, Patbingsoo Korea Dessert House namanya.

"Eh jangan-jangan karena suka Korea, makanya singgah ke cafe itu? Kan itu bahasa korea?"

Gak, bukan karena itu, cuma penasaran saja. Soalnya kalau pun ditanya tentang Korea hanya sebatas tahu dari teman dan saudara saja, sisanya jarang mencari informasi tentang negeri itu. Walaupun begitu, tetap saja ingin kesana.

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan

Singkat cerita, sampailah aku kesana bersama teman di Patbingsoo. Tidak lupa juga, sebelum memasukinya, kami memarkirkan kendaraan terlebih dahulu agar tetap aman. Pas kami masuk, kami disambut pegawainya sambil mengucapkan "Annyeong haseyo". Wow dalam hati meriah banget ini cafe-nya gak kalah dari restoran dan cafe-nya ala kuliner Jepang yang sering menyapa pelanggannya.

Kami pun mengangguk dan bertanya pada pegawainya mana saja bangku yang kosong. Pegawai pun mengantarkan kami ke tempat yang kosong. Kami pun duduk sambil memesan menu yang kami ingin coba.

Setelah memesan, waktunya menikmati suasananya. Cukup ramai yang datang, padahal sengaja datang pas malam agar bisa menikmati kuliner korea secara tenang. Namun karena lumayan banyak penggemar Korea, membuat suasana cukup ramai. Walaupun begitu tetap saja ada tempat yang kosong untuk menikmati suasana Patbingsoo seperti motif dindingnya, dekorasinya, furnitur, hingga tampilan pegawainya dengan sapaan Korea. Nah bagi kamu yang penasaran dengan suasana Patbingsoo Korea Dessert House, bisa melihatnya melalui foto ini.

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Suasana Patbingsoo
Suasana Patbingsoo Korea Dessert House

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Tempat pegawai menyajikan hidangan dari kiri
Dilihat dari sisi kiri

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Tempat pegawai menyajikan hidangan dari kanan
Dilihat dari sisi kanan

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Dari dekat
Dari dekat

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Tampilan dari depan
Bagian depan ada juga dekorasi Korea-nya

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Bagian stasiun Korea
Bagian ini, bagian stasiun di Korea

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Nama stasiun Korea
Nama stasiunnya ada juga

Cukup lama kami menikmati suasananya, ternyata pesanan kami sudah tiba. Untuk pesanan yang terlebih dahulu adalah Sinchon Patbingsoo dan Jamsil Patbingsoo, seperti ini dessert-nya

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Menu dessert
Sinchon Patbingsoo (Rp 38.000) dan Jamsil Patbingsoo (Rp 32.000)

Untuk Sinchon Patbingsoo, kamu bisa lihat buah mangga berisi kacang merah dan vanila es krim. Sedangkan Jamsil Patbingso berisi kacang almond, kacang merah, oreo, vanila es krim dengan topping-nya choco stick.

Untuk rasanya, aku dan saudaraku cukup menyukainya terutama kacang merahnya. Mau ditaruh di Sinchon Patbingsoo atau Jamsil Patbingsoo, tetap saja kacang merahnya bisa berbaur. Membuatku bisa menikmatinya. Lalu yang bikin kami cukup menyukainya, di bagian bawahnya ada es serut yang membuat dinginnya tetap terjaga. Jadi tidak perlu takut cair karena kepanasan.

Nah untuk selanjutnya menu berat yang kami coba. Menu ini kami coba bersama teman yang kebetulan datang ramai-ramai pas malam (serius, datangnya malam-malam). Kami pun memesan Chicken Wing with Cheese, Bokkeumbab, Cheese Tteokbokki, Ramyeon, Ribs with Cheese, dan Chicken Mac and Cheese.

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Chicken wing with cheese
Chicken Wing with Cheese (Rp 82.000)

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Bokkeumbab
Bokkeumbab (Rp 98.000)

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Cheese Tteokbokki
Cheese Tteokbokki (Rp 58.000)

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Ramyeon
Ramyeon

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Ribs with cheese
Ribs with Cheese (Rp 138.000)

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Chicken mac & cheese
Chicken Mac & Cheese (Rp 48.000)

"Lalu bagaimana rasanya?"

Wih sulit mengatakannya karena kami mencobanya dalam waktu bersamaan, jadinya rebutan deh. Walaupun begitu ada rasa yang kuingat karena aku sempat mencobanya yaitu Chicken Wing with Cheese yang keju Mozzarella betul-betul berlemak membuat rasa ayamnya semakin nikmat. Mau ditambah saus juga tetap enak.

Lalu yang kucoba Bokkeumbab. Nasinya nikmat pas diaduk jadi dapat rasa dagingnya, tapi sayang dagingnya pada rebutan. Jadi cuma dapat nasi dan sayurnya deh. Sedih rasanya, padahal enak

Untuk Cheese Tteokbokki, aku cuma bisa mencobanya sekilas. Lebih tepatnya mencoba Tteokbokki pas dicampur dengan keju Mozzarella. Rasanya lebih dominan kejunya, mungkin karena aku mengambil kejunya terlalu banyak.

Dan menu terakhir yang kucoba adalah Ramyeon. Rasanya pas di awal cukup asin karena kami lupa mengaduknya, soalnya kami sibuk mengambil foto jadi lupa deh. Pas kami mengaduknya rasa asinnya menjadi hilang, keju Mozzarella dan telurnya langsung bercampur dengan mie yang kami aduk, membuat rasa jadi enak.

Untuk menu Ribs with Cheese dan Chicken Mac & Cheese, tidak sempat kucoba karena sudah direbut sama yang lain. Jadinya gak dapat deh

Setelah menikmati semua menu yang kami pesan, kami pun mengobrol sambil menikmati suasana Patbingsoo Korea Dessert. Saat kami menikmati suasananya, tiba-tiba saudaraku bertanya apakah menu yang ada di cafe ini halal atau tidak (waduh telat banget). Kami pun mencobanya bertanya pada owner-nya yang di kota Medan dan ini jawabannya

Untuk menu yang kami sajikan, halal semua untuk kota Medan. Sedangkan di kota lain tidak, alasannya karena kami ingin yang muslim dan yang gak bisa makan babi (pork) atau gak bisa minum minuman yang beralkohol bisa menikmati menu yang kami sajikan seperti dibuku menu kami beri tanda N/A yang berarti tidak ada.

Ini contohnya

Ada tanda N/A yang berarti tidak ada, tanda ini menandakan Patbingsoo untuk kota Medan ingin bisa dinikmati berbagai kalangan

Seperti tanda lingkaran pada foto di atas. Patbingsoo wilayah kota Medan ingin bisa dinikmati berbagai kalangan. Untuk kota lain tetap mengadung alkohol.

Oiya alasan buku menu sama dengan buku menu kota lain, karena Patbingsoo merupakan usaha franchise makanan. Tapi diberi keluasan dalam mengatur menu yang disajikan seperti tidak mengeluarkan menu yang mengadung babi (pork) dan alkohol. Sehingga membuat Patbingsoo di kota Medan bisa mengeluarkan menu tanpa mengandung babi (pork) dan alkohol.

Mendengar perkataan owner-nya tenanglah hati kami karena sempat terlanjur menikmatinya tanpa tahu asal-usulnya (thanks saudaraku sudah bertanya). Kami pun jadi semakin rileks menikmati suasana Patbingsoo.

Akhirnya puaslah kami menikmati Patbingsoo Korea Dessert House. Tidak sia-sia rasa penasaranku mendatanginya pas malam hari. Sudah bisa menikmati kuliner dan suasananya, tahu juga tentang kehalalannya.

Patbingsoo Korea Dessert House: Menikmati Kuliner Korea di Kota Medan - Tempat untuk foto
Bonus, salah satu tempat untuk bersantai dan Instagramable

Akhir kata semoga kamu yang kesini dapat menikmati kuliner Korea. Lalu bila kamu segan tentang kehalalannya bisa bertanya langsung ke pegawainya karena pegawainya cukup ramah dan mau memberitahu informasi yang kita inginkan. Semoga bermanfaat



Catatan
No pork (tidak mengandung babi)
Lokasi Kompleks Multatuli Blok FF 32-33
Buka mulai jam 10.00 - 23.00 wib
Instagram: @patbingsoo.medan
Foto menggunakan smartphone Sharp Aquos SHV34 au

*Thanks teman sudah datang kesini jadi bisa mencoba beraneka menunya

24 comments

  1. Itu dessertnya bikin ngiler banget.. hmm.. ice cream sama mangga enak kayaknya ya.. 😂

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak, enak yang dessert mangga-nya (Sinchon Patbingsoo)

      Delete
  2. Katanya orang Korea penggobi berat ayam goreng, jadi pasti banyak menu yg berbahan dasar ayam ya mas?
    Btw ice creamnya menggoda selera sekali...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Eh, kok tau? Di buku menu-nya banyak yang menyajikan makanan yang berhubungan dengan ayam. Jangan-jangan, makanya bisa tahu karena penggemar korea..

      Iya es krimnya menggoda, serasa satu aja gak cukup..

      Delete
  3. aku baru sekali cicip patbingsoo, reviewku untuk dessert ini cocok dan pas. Cuma kalau makanan aku belum sempat cicip.

    ReplyDelete
  4. Omo! Bokkeumbabnya keliatan enak trus dessertnya juga ga kalah.. ugh jd ngiler!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya enak mbak, cuma aku gak dapat dagingnya gara-gara keduluan sama yang lain. Untuk dessetnya ga kalah, soalnya aku sempat mesannya sampe 2 kali..

      Delete
  5. Baru tau PatBingSoo kalau di medan makannya halal, kalau tau dari dulu kami kesana deh, btw makasi infonya ya bro

    ReplyDelete
  6. Waaaah kyaknya enak tuuh. Belum pernah coba. Hihi salam kenal mas.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam kenal juga mas. Kalau sempat boleh dicoba..

      Delete
  7. Wah, bikin ngiler banget mas Patbingsoo-nya, apalagi yang Sinchon Patbingsoo.

    Btw ternyata restorannya halal yah, nice info. Abis Googling ternyata ada juga Patbinsoo deket rumah, langsung masuk daftar list kunjungan nih!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya gan halal untuk kota Medan. Sedangkan wilayah lain belum tahu aku..

      Untuk jaga-jaga, coba tanya terlebih dahulu tempat patbingsoo wilayah kamu. Agar jelas kehalalannya..

      Delete
  8. Patbingsoo ada di mana-mana. Dessertnya enak-enak. Tapi saya nggak pernah makan berat di sini.

    ReplyDelete
  9. Wah,berasa nih lagi di Korea nya yah. Makanan bervariasi dan tampak lezat semua. Ada juga kalo gak salah cafe ala ala Korea yang bisa pake hanbook nya gitu juga lah,dek.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Eh ada juga, pingin lihatlah kak kafe yang ada hanbok-nya..

      Delete
  10. dari namanya memang ini lebih mengangkat dessert, tapi makanan beratnya ga kalah kok dan karena banyak menu yang pake mozzarella, kami kebanyakan makan dibanding nge-dessert hahaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya makanan beratnya gak kalah dari dessert-nya, jadi bisa ngemil sambil makan berat.. Coba juga dessert-nya, siapa tahu nanti suka, hehe...

      Delete
  11. Pernah mampir ke patbingsoo nyoba tabboki nya sama es serut mangga (lupa sih ya namanya apa, pokonya komposisinya begituan) :D
    asik dan enyaak beneran.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau gak salah nama es sertu mangga itu namanya Sinchon Patbingsoo. Iya, rasanya pingin kesana lagi, hehe..

      Delete


EmoticonEmoticon