Monday 18 February 2019

Pengalaman dan Tantangan Bekerja di Big Bad Wolf Medan

Big Bad Wolf (BBW), mungkin sudah banyak yang tahu tentang pameran buku ini yang memberikan diskon besar-besaran dan buku yang lumayan komplit (iya lumayan aja, tidak sampai wow). Untungnya lagi banyak buku yang berasal dari luar negeri yang membuat kita tidak perlu capek mencarinya di internet. Jadi banyak deh yang penasaran dengan pameran buku ini, begitu juga dengan diriku.

Nah penasaran dengan pamerannya, tentu saja aku mencarinya di internet dan media sosial agar tahu kapan waktunya memborong buku di pameran tersebut. Sambil mencarinya di dunia maya, saudaraku menemukan adanya lowongan kerja (rekrutmen) menjadi kru BBW selama 10 hari di Lanud Soewondo, kota Medan.

Berarti kamu dan saudaramu ikut dong?

Rencana awalnya memang seperti itu, namun karena waktu kuliah saudaraku lumayan padat terpaksa dibatalkannya untuk mendaftar kru di BBW. Sedangkan diriku ogah-ogahan mengikuti rekrutmen tersebut, walaupun ujung-ujungnya ikut juga karena penasaran dengan kegiatan BBW dibalik layar. Nah dari sinilah alur pendaftaran BBW ku mulai.

Pengalaman dan Tantangan Bekerja di Big Bad Wolf Medan

Awal Mula Mendaftar

Sebelumnya sudah kukatakan kalau diriku mengikuti BBW dalam keadaan ogah-ogahan. Alasannya bukan karena saudaraku tidak bisa ikut melainkan sudah ada pekerjaan yang membuatku bisa bekerja dibalik layar seperti menulis blog (Narablog). Namun semua itu sirna karena rekrutmen BBW di Medan menyediakan 3 shift yang membuatku bisa menyesuaikan waktu sambil menulis blog. Untuk shift-nya terbagi tiga yaitu pagi, siang dan malam dengan rentang kerja masing-masing selama 8 jam.

Akhirnya kuputuskan shift yang sesuai dengan waktuku yaitu malam hari. Aku pun langsung melakukan pendaftaran rekrutmen BBW. Untuk persyaratannya, seingatku seperti ini persyaratannya:

  • Pas foto 4x6
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), asli dengan tanda tangan dan stempel
  • Surat Keterangan Mahasiswa (bagi yang sedang kuliah), asli dengan tanda tangan dan stempel
  • Fotokopi ijazah (bagi yang sudah lulus), telah dilegalisir
  • Surat Keterangan Domisili (dikeluarkan oleh RT/RW), asli dengan tanda tangan dan stempel
  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • Fotokopi buku tabungan (halaman utama dengan menunjukkan nomor rekening dan nama pemilik rekening)

Oiya, untuk pendaftarannya bisa mendaftar dari website atau langsung menuju lokasi rekrutmen. Untuk lokasinya terbagi 3 tempat yang masing-masing sesuai jadwal seperti Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU di Mikie Wijaya Hall (tanggal 17 Oktober), UMA I di Aula UMA I (tanggal 18 oktober) dan UNIMED di VIP Room (tanggal 19 Oktober). Jadi bisa disesuaikan dengan waktunya

Untuk tahapan seleksinya, langsung wawancara tanpa ujian tertulis.

Pengalaman Mengikuti Seleksi

Lokasi mengikuti seleksi seperti yang dibahas sebelumnya, terbagi 3 tempat dengan waktu yang berbeda juga. Untuk tempatku, kupilih lokasi USU di Mikie Wijaya Hall. Alasanku memilih USU karena pada tanggal tersebut waktuku kosong, sedangkan tanggal yang lain sudah terisi janji. Jadinya, langsung ke lokasi deh

Pengalaman dan Tantangan Bekerja di Big Bad Wolf Medan - Menuju tempat seleksi
Pindah lokasi

Saat sampai di lokasi, entah kenapa lokasinya berpindah tempat. Setelah bertanya kepada satpam, ternyata ruangan Mikie kedatangan dosen dari pulau Jawa. Akhirnya aku langsung menuju lokasi sambil bertanya kepada mahasiswa USU lokasi pendaftaran kru BBW.

Sampai di lokasi yang sebenarnya, Aula FEB-USU. Ternyata ada pemilihan mahasiswa yang bila kuperhatikan semacam pemilihan Dewan Mahasiswa (DEMA), soalnya mading di kampus tersebut lagi membahas pemilihan mahasiswa. Aku pun bertanya kembali dengan mahasiswa USU tentang pendaftaran kru Big Bad Wolf. Ternyata berada di belakang pemilihan mahasiswa (Huufftt... capeknya nyari lokasi seleksi doang)

Setelah betul-betul mencari tempat seleksi dengan bertanya kepada mahasiswa disana, akhirnya masuklah diriku ke tempat seleksi. Sebelum masuk, kita harus menyerahkan berkas kepada panitia seleksi agar bisa ikut interview.

Untuk seleksinya kita langsung interview berdasarkan urutan datang lebih cepat. Sedangkan interview-nya sangat disarankan bahasa inggris. Adapun alasan mengapa harus bisa bahasa inggris karena akan ada beberapa orang yang bekerja di BBW menggunakan bahasa inggris. Tapi bila tidak bisa atau sulit mengucapkannya, bisa menggunakan bahasa indonesia.

Nah untuk pertanyaan yang diajukan seperti pada umumnya yaitu pengenalan & asal-usul kita, pemilihan bidang pekerjaan, shift & alasannya, serta kelebihan dan kekurangan yang kita miliki. Semua itu bisa kamu jawab dengan santai agar yang meng-interview jadi tahu apa yang kamu katakan (tidak sepertiku yang terlalu gugup, jadinya terkesan kaku).

Untuk lebih lengkapnya seputarnya Interview, ada disini (Interview di Big Bad Wolf)

Setelah mengikuti interview, semua peserta akan diberi arahan mengenai BBW, mulai dari bidang pekerjaan yang diambil, anggota BBW dari luar negeri, jadwal pameran dibuka dan masih banyak lagi. Semua mereka informasikan kecuali siapa saja yang lulus, karena sebelum tahap pameran (sales day) akan ada yang namanya processing. Pada tahap tersebut, akan disesuaikan dengan kemampuan dan minat kita sehingga saat sales day berlangsung, para kru bisa mengerjakan tugasnya sesuai kemampuannya.

Oiya, untuk tahap processing akan berlangsung selama 5-7 hari yang berisi kegiatan para kru dalam menyesuaikan kemampuannya.

Tahap Processing dan Sales Day

Processing

Menunggu pengumuman ke tahap processing terbilang cepat, sekitar 2 hari (20 Oktober). Dalam pengumuman tersebut, cukup melengkapi persyaratan tambahan yaitu kontrak kerja selama processing. Dalam kontrak tersebut, kontrakku berisi shift malam yang mulai bekerja pada jam 22.00 - 07.00 wib sedangkan bidang perkerjaan masih disesuaikan agar terbiasa dalam persiapan Sales Day.

Setelah mengisi kontrak, tinggal menunggu kontrak pada tanggal 22 Oktober.

Dalam sesi ini, banyak pekerjaan yang bisa kita lakukan mulai dari menyusun meja, menentukan buku sesuai kode-nya hingga perlengkapan lainnya seperti pulpen, hakter, pallet jack dan masih banyak lagi. Pokoknya di tahap processing ini banyak hal yang bisa kita lakukan sehingga kita tahu apa yang biasanya dikerjakan kru BBW.

Tapi dalam tahap ini memiliki kendalanya juga, salah satunya masalahnya adalah shift. Alasanku memilih shift malam karena dengan mengambil shift ini, diriku bisa menulis blog pada pagi hari setelah itu istirahat pada siang hari. Kenyataan berkata lain, shift malam ternyata masih sulit untukku karena masih terbiasa tidur pada malam hari yang membuatku bekerja di shift malam cukup berat. Walaupun begitu teman satu processing menyarankanku untuk minum susu agar tubuhku tetap terjaga (terima kasih bang).

Pengalaman dan Tantangan Bekerja di Big Bad Wolf Medan - Melihat mentari
Sisi lain shift malam

Selain kekurangan tadi, kita diberikan suasana malam yang sejuk sekaligus menyambut mentari. Biasanya untuk menikmati mentari bisa melihat sekitar jam 05.30 - 06.00 wib. Pemandangan yang bisa dilihat tidak hanya mentari saja, kita bisa juga melihat angkatan udara berlatih dengan catatan tugas kita harus siap terlebih dahulu. Bahkan bila tugas dan pekerjaan selesai, bisa istirahat bersama teman.

Pengalaman dan Tantangan Bekerja di Big Bad Wolf Medan - Processing
Pekerjaan selesai, bisa istirahat

Untuk tahap processing berlangsung sampai 27 Oktober. Begitu tahap ini selesai, berlanjut ke tahap Sales Day. Nah dalam melanjutkan tahap ini disebutkan siapa saja yang lulus yang ternyata hampir semua lulus. Jadinya bisa satu tim kembali.

Pengalaman dan Tantangan Bekerja di Big Bad Wolf Medan - Tim processing
Tim processing shift malam

Sales Day

Setelah tahap processing selesai, tahap sales day siap menyambut. Untuk menyambutnya, pihak panitia memberitahu para kru BBW untuk melengkapi kontrak baru dengan edisi sales day agar mudah dikategorikan. Aku pun memaklumi dengan melengkapi kontrak baru, begitu juga dengan kru lainnya.

Oiya, Penyerahan kontrak baru dimulai 01 November sekaligus mulai bekerja pada tanggal tersebut juga. Alasannya, karena di tanggal 01 November ada undangan VIP seperti wartawan, selebgram hingga blogger. Temanku yang blogger juga datang namun sayang aku tidak bisa menyapanya karena kesibukan dalam bekerja.

Nah di tahap sales day, kontrak baru sudah disesuaikan dengan kemampuan dan minat kru BBW. Untukku memilih bagian Top-Up yang intinya menyalurkan buku dari gudang ke display sekaligus mengamankan buku gudang dari godaan cuaca yang kelewat sadis seperti hujan tidak menentu, menjaganya dari embun pagi agar tidak berair dan masih banyak lagi.

Itu cerita sakitnya, tapi bila cuaca bagus bagian Top-up punya waktu yang cukup banyak untuk mengerjakan tugasnya, bahkan bisa juga membantu yang lain seperti mengisi display, pengecekan buku dan lainnya. Pokoknya aman deh kalau cuaca bagus

Untuk tulisan lainnya seputar BBW, ada disini (5 Penghasilan Tambahan Saat Mengikuti BBW)

Untuk sales day berlangsung 02 - 12 November setelah undangan VIP. Untuk kegiatan sales day, yang kuisi sebagai Top-up dan bila selesai akan membantu yang lain atau mencari pekerjaan yang lain agar tidak mengantuk dan bisa mempelajari berbagai hal.

Untuk hal baru yang kupelajari selama sales day, aku sempat dipindahkan tempat ke bagian Usher. Bagian ini melayani pelanggan yang ingin membeli buku dan memberikan berbagai informasi kepada pelanggan seperti tempat pembayaran, jenis pembayaran, lokasi buku yang diinginkan hingga ramah kepada pelanggan. Untuk bagian ini, cukup berat untukku karena belum terbiasa berjumpa dengan orang lain. Tapi akhirnya mulai terbiasa juga.

Selesai bagian sales day, waktunya merapikan display. Untuk perapian dilakukan semua kru agar pekerjaan ringan dan cepat selesai.

Pengalaman dan Tantangan Bekerja di Big Bad Wolf Medan - Melihat mentari saat sales day
Masih sales day, tetap bisa menikmati mentari asal pekerjaan sudah selesai

Pengalaman dan Tantangan Bekerja di Big Bad Wolf Medan - Shift 3 malam
Full shift 3 (malam)

Pengalaman dan Tantangan Bekerja di Big Bad Wolf Medan - Muka semangat
Tetap ceria walau shift malam

Selesai semua kegiatan, kami pun berfoto ria dan mengucapkan terima kasih kepada panitia, begitu juga panitia kepada kami.

Nah begitulah pengalaman dan tantanganku bekerja di Big Bad Wolf Medan. Walau banyak tantangan shift malam tetap bisa diatasi. Akhir kata, semoga pengalaman ini membuatmu semangat.


Catatan
Pengalaman berlangsung selama 2018
Lokasi di Lanud Soewondo, kota Medan
Tantangan berat shift malam adalah mengantuk, untuk mengatasinya sering mencari pekerjaan
Hal unik disana berjumpa dengan panitia dari luar Indonesia, salah satunya dari Thailand. Orangnya terlalu ramah, jadi mau gak mau terpaksa bicara bahasa inggris

91 comments

  1. wahhhh bagusnya! dapat kutip banyak pengalaman... saya berpengalaman 7 tahun bekerja di KL book fair... seronok dapat jumpa ramai orang... di sini (KL) Big Bad Wolf berlangsung setahun 2/3 kali.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mantap kak, di Medan baru pertama kali kak.. Mudah2an aja BBW ada rencana di Medan lagi kak..

      Delete
  2. Jadi pengalaman dong bekerja di BBW nambah teman2 pula, saya pengen sekali datang waktu itu ke polonia tapi sayangnya tak sempat krn diluar kota, tau kayak gitu beli jastip sama bg ridsal aja wkwk

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak jadi pengalaman, teman pun bertambah.. Hehe, iya bisa juga jastip kak..

      Delete
  3. Kayaknya seru bisa nambah temen nambah pengalaman. Dan, kayaknya bisa betah kalo tiap hari bisa liat langit seindah itu😍

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya betah banget kak :D Pekerjaan sering cepat selesai gara-gara melihat mentari, hehe..

      Delete
    2. Aku suka banget sama foto-fotonya. Minta foto itu boleh? Hihi

      Delete
    3. Boleh kak.. Foto yang mana?? Soalnya ada 2 pemandangan melihat mentari kak..

      Delete
    4. Beneran boleh bang? 😍😍makash.
      Keduanya deh ehehe. Buat walpaper hp kan bagus hehehe

      Delete
    5. Boleh kak, alamat emailnya apa ya kak atau bisa kirim lewat kontak kak..

      Delete
    6. Lewat email aja bang, hehe nkhoiriyah18@gmail.com

      Btw, makash banget lho hihi aku syuqaaaaq😍

      Delete
  4. wah ternyata part time di BBW itu hari, aku gak nampak, yang nampak cuman si dayat_

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya bang ambil shift malam, jadi gak jumpa kita..

      Delete
  5. selalu penasaran buat datang ke event BBW ini.. aku pas lagi ga ada jadwal ke jakarta pula untuk ikutan yang bulan maret.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mas bulan maret lagi ada event BBW di Jakarta.. Kalau sempat bisa coba lihat event-nya mas..

      Delete
  6. Kawan iyah juga ada bang si annisa hasibuan, ga tau dia kapan ga ketemu. Jadi abang pulangnya jam berapa?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ngambil shift malam (22.00 - 07.00 wib) iyyah.. Mungkin jarang jumpa, soalnya lebih sering kerja di gudang..

      Delete
  7. kemaren itu kawanku (mahasiswa unimed) ngajak buat ikutan BBW.
    aku kira BBW (Big Bad Wolf) itu kayak tim e-sport gitu,,,
    ternyata ini toh....

    seru juga kalo bisa gabung dan ikutan kemarin...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Gak e-sport arya.. Tapi kalau ada mau ikut juga, hehe..
      Oiya, itu yang anak Unimed siapa?? Soalnya yang satu tim sama anak Unimed, kalau gak salah anak ilmu gizi sama ilmu geografi Arya..

      Delete
    2. temen arya anak pendidikan teknologi informsi bang

      Delete
    3. Gak jumpalah, mungkin beda tempat Arya..

      Delete
  8. Waah banyak buku 😍😍 Pasti asyik ya kalo bisa terlibat dalam BBW

    ReplyDelete
  9. Wah keren ini, bisa kerja di bbw, pengalamannya juga menarik bisa buat info yang ingin part time di event buku seperti bbw

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau kakak mau bisa juga, sering aja pantau event BBW di Instagram-nya..

      Delete
  10. Semoga ya kelak dirimu ikutan jadi crew BBW lagi dan dapat tugas jadi Sales Day, kebetulan aku juga bisa dateng berkunjung lihat pamerannya ..., eh ketemu deh kita hehehe.

    Seneng ya bisa ikutan acara kayak gitu, bisa nambah temen juga nambah pengalaman.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga bisa mas.. Kemarin bisa ikut, kebetulan karena waktunya lagi kosong, jadi bisa ikutan.. Iya mas, bertambah pengalaman..

      Delete
  11. Keren euy acaranya.. Mumpung msh muda manfaatin wkt sebanyak sebisanya... Biar jd pengalaman dan nambh pertemanan.. Ttp cemungut...eaaak 😀btw ni kunbal aku yah

    ReplyDelete
  12. Bagus pengalamannya. Ohya apa selama masa kerja tsb kita bisa mengajukan izin? Kalo bisa maks. brpa hari?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Seingat saya bisa dengan maksimal 3 hari. Tapi itu selama saya ikut di kota Medan, kalau di kota lain saya kurang tahu gan..

      Delete
  13. aku jadi tertarik nih bang pengen ikutan jadi crew di BBW Bandung, tapi bingung milih shiftnya nih, kalo pas lagi on duty suka ada waktu istirahatnya gak bang? biasanya berapa kali dan waktunya berapa menit? ada kesempatan waktu buat sholatnya gak ya? terima kasih sebelumnya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Maksud kamu ada waktu istirahatnya saat kerja? Jika itu maksudnya, iya ada waktu istirahatnya. Terus mengenai waktunya, bisa 5 - 10 menit tergantung leader kamu yang memberikan waktu istirahat. Lalu tersedia juga waktu salat seperti saya yang memilih shift malam disediakan waktu salat subuh..

      Nah untuk kamu yang memilih shift. Kamu bisa menyesuaikannya dengan waktu kosongmu atau bisa juga bertanya dengan crew BBW Bandung sebelumnya biar ada gambaran shift BBW selama di Bandung. Jadinya shift yang kamu pilih tidak terbentrok dengan kegiatanmu yang lainnya :)

      Delete
  14. Kak klo pas tahap processing bisa izin gak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kurang tahulah saya, soalnya belum ada yang izin pas processing. Kalau pas sales day bisa. Coba tanya sama teman-temanmu yang sudah ikut crew BBW :)

      Delete
  15. Kak mau nanya, kalau tiap tiap divisi itu feenya sama atau beda ya? Terus notes yg harus diinget atau paling pentinh sebelum jadi crew bbw apa ya kak? Makasih atas perhatiannha

    ReplyDelete
    Replies
    1. Seingat saya bagian kasir, soalnya diberi jatah lembur bagi yang mau dan bisa. Plus-nya lagi, bila ada divisi yang diberi lembur, fee-nya dilebihkan dari yang lain. Tapi itu kembali pada masing-masing wilayah sama yang pengurusnya, karena tidak selalu bagian kasir yang diberi kesempatan lembur..

      Untuk notes persiapan menjadi crew, saya rasa gak ada yang khusus. Tapi paling tidak, jangan sampai telat biar memberi kesan baik sekaligus bisa mempersiapkan hal lain selama menjadi crew BBW..

      Delete
  16. Keren bang ceritanya cukup terbayangkan. Kalau boleh tau berarti fee terhitung sejak kontrak di tahap processing atau baru saat sales day aja? Lalu di bayarkan harian atau dirapel?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waktu ikut bbw dulu, fee-nya di mulai dari tahap processing. Lalu bayarannya dirapel. Cuma waktu saya ikut bbw, kontrak kerja di bedakan antara processing dan sales day. Mungkin biar mudah aja anak bbw membaca isi kontrakannya..

      Delete
  17. Makasih bang tulisannya sangat membantu, btw untuk fee nya itu dikasihnya diakhir acara atau perhari gt??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tergantung isi kontraknya. Kalau waktu itu pas akhir. Tapi disarankan untuk coba bertanya sama pihak BBW di tempatmu, soalnya kontraknya bisa beda disetiap wilayah..

      Delete
  18. Kak mau tanya untuk persyaratannya itu dibawa semua waktu interview? atau pas tanda tangan kontrak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Disarankan bawa pas interview, biar lebih meyakinkan..

      Delete
  19. Kak, itu semua persyaratannya diupload saat daftar via website atau bagaimana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waktu dulu di upload via website, sekaligus bawa perlengkapannya saat interview. Mungkin sekarang juga masih menggunakan cara yang sama..

      Delete
  20. kak sblmnya maaf nih, crew di bbw fee nya brp yaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau di tempat saya sesuai dengan UMR (UMR kota Medan)..

      Delete
  21. apakah bisa izin untuk tidak datang satu hari karena ada alasan yang mendesak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waktu saya bisa, dengan catatan harus diberitahukan terlebih dahulu dan jelas alasannya agar pihak atasan mengerti kita sekaligus tidak menganggu kegiatan kru bbw lainnya..

      Delete
  22. Kak mau tanya, dapet email interview itu berapa hari setelah penutupan recruit? Soalnya saya daftar tanggal 11 sampe skrg penutupan pendaftaran blm ada email, padahal interview tgl 20. Apakah saya beneran tidak lolos? Makasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Apakah setelah mengisi biodata semua lewat online langsung ada konfirmasi email? Kalo saya hanya dapat tunggu konfirmasi email gitu dan sampe skrg gk dpt konfirmasi:(

      Delete
    2. Waktu saya daftar, hanya keterangan konfirmasi telah mendaftar saja. Sedangkan keterangan email untuk interview, waktu saya tidak ada karena di keterangan pendafataran sudah langsung diberi tanggal interview bagi yang mau ikut crew bbw lengkap dengan syaratnya.

      Nah untuk kamu, coba lihat dan baca lagi persyaratan daftar crew bbw. Siapa tahu beda dengan tempat saya..

      Atau jika bingung coba hub pihak bbw :)

      Delete
  23. Kak, SKCK yang dipake di BBW ini pake untuk keperluan apa ya? Relawan atau ditulis buat kerja gitu?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Biasanya dibuat tuk keperluan melamar kerja..

      Delete
  24. Kak mau nanya apakah harus pandai berbahasa inggris? Saya sudah dapat panggilan untuk interview tapi saya jadi ragu saat teman bilang harus bisa bahasa inggris, tapi bahasa inggris saya trlalu jelek. Terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah, BBW Jogja ya? Sama nih. Boleh minta akun sosmed kamu nggak? Kebetulan aku lagi cari temen :D

      Delete
    2. This comment has been removed by the author.

      Delete
    3. This comment has been removed by the author.

      Delete
    4. Bole kunjungi ig sesuai nama akun saya eljhunkha @Koejirolu

      Delete
    5. @elkha : Biasanya, diutamakan yang bisa (tidak harus pandai) bahasa inggris. Alasannya, karena akan ada tim BBW dari luar negeri. Nah untuk itu harus bisa bahasa inggris, biar selama event komunikasi tetap terhubung.

      Saran:
      Coba ikut aja interview-nya, karena ini bisa menambah pengalamanmu saat melamar kerja dan berinteraksi dengan orang lain selama kerja kedepannya..

      Delete
  25. Kak saat interview apakah semuanya jawabannya harus pake b.inggirs?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau kamu bisa bahasa inggris, gunakan bahasa inggris saja. Tapi kalau ada beberapa kata yang sulit kamu pahami, kamu bisa bertanya atau ijin menggunakan b. indonesia ke panitianya..

      Delete
    2. This comment has been removed by the author.

      Delete
    3. Interview nya itu perorang atau bareng" kak?

      Delete
    4. Tergantung kondisi. Kalau waktunya masih banyak, perorangan. Kalau waktunya mepet, barengan. Tergantung kondisi..

      Delete
  26. Waktu bagian saya gak ada ditanya, tapi kalau kawan yang lain tidak tahu karena jadwal interview-nya berbeda dengan saya. Mungkin kamu bisa bertanya kepada yang lain atau mencoba jawab dengan sopan, siapa tahu membantu..

    ReplyDelete
  27. bg interviewnya emang bener ya naik panggung satu persatu pake bahasa inggris di depan forum?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Seingat saya, memang dpanggil satu persatu dan disarankan menggunakan bahasa inggris. Cuma bila kamu kurang fasih b. Inggris, coba ijin terlebih dahulu menggunakan bahasa Indonesia.

      Tuk soal naik panggung, waktu itu gk ada deh. Cuma bisa saja ada tuk tahun ini, mengingat mereka ingin tahu lebih detail tentangmu..

      Delete
    2. iya saya kurang fasih bg bahasa inggrisnya, semoga bisa deh bg sekalian buat pengalaman. makasih bg

      Delete
    3. Iya mending coba aja, biar nambah pangalaman. Sama-sama..

      Delete
  28. bang mau tanya nih, untuk tau bbw open recruitment itu bisa di cek dimana ya? makasiih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Open?? Masuk kamu pendaftarannya?? Jika iya, bisa cek di ig dan story bbw Indonesia. Tapi bila kamu bertanya cek panggilan interview, bisa di email karena waktu saya dulu dapat pemberitahuannya lewat email.

      Tapi itu tahun kemarin ya, kalau tahun sekarang saya kurang tahu..

      Sama2..

      Delete
  29. bang pada hari interview apa ada keharusan buat pake baju hitam putih atau bebas?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bebas, yg penting rapi dan bersepatu. Kalau mau lebih lengkap, bisa lihat ini:

      Bagaimana Sih Interview di Big Bad Wolf (BBW)

      Delete
    2. yang wanita bisa pake celana jeans sama sepatu juga bg?

      Delete
    3. Ada juga sih yang pake jeans, ada juga yang pake rok, tapi gak terlalu saya pertahiin. Mungkin kamu bisa bertanya sama temanmu..

      Oiya kalau kamu ingin lihat pembahasan interview, kamu bisa lihat blog saya tentang ini: Bagaimana Sih Interview di Big Bad Wolf (BBW)

      Delete
  30. Bang mau tanya, untuk sesi processing itu, datangnya sesuai shiff atau waktunya berbarengan dengan sluruh kru ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nih kamu uda ikut interview-nya? Jika belum, kamu bisa cek tulisan ini:

      Bagaimana Sih Interview di Big Bad Wolf (BBW)

      Nah untuk sesi processing, biasanya ada pemberitahuannya. Waktu saya, pertamanya berbarengan yang tujuannya agar saling kenal antar shift. Selanjutnya sesuai jadwal shift. Tapi itu waktu saya ya..

      Delete
  31. Bang pembagian 3 shift itu jam berapa aja ya ? Makasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waktu saya dulu sekitar 7-8 jam per shift. Kalau sekarang saya kurang tahu karena gak ikut BBW. Nah untuk kamu yang masih bingung, bisa lihat di halaman kontrak menjadi kru BBW, biasanya disebutkan shift-nya beserta jam kerjanya..

      Sama2..

      Delete
  32. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  33. Kak kalo misal berkas yg harus dibawa pas interview ada yg kurang gimana ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tanya aja langsung sama pegawainya. Biasanya diberi solusi. Contohnya surat keterangan domisili, kan itu di beberapa daerah cukup sulit karena ramai yang membutuhkan, jadi pihak bbw bisa memaklumi..

      Atau kalau kamu segan, coba tanya sama temanmu yang sudah coba, siapa tahu membantu..

      Delete
  34. Hai Ridsal,
    Di kotaku Balikpapan BBW akan berlangsung 1- 10 November 2019 nanti.
    Dan di 31 Oktober 2019 ada preview day.
    Aku dan blogger Balikpapan kemarin diundang saat konferensi pers dan bertemu ibu buku Uli Silalahi.

    Silahkan mampir di blog aku ya, jika berkeknan, pengalaman saat konferensi pers sudah aku tuliskan di blog.

    Salam kenal dari Balikpapan.
    Btw, aku asal dari Siantar. Merantau ke Kalimantan sejak 1986.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam kenal kak. Wah berarti warga sumut juga nih..

      Delete
  35. Kalo boleh tau, kemaren dapat informasi bbw lagi oprec crew dari laman mana ya kak? Atau dalam waktu dekat bbw akan hadir lagi di Medan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Biasanya lewat sosmednya seperti twitter dan instagramnya. Kalau, mau cek bisa lihat ig-nya: @bbwbooks_id. Tapi kalau hadir di medan saya kurang tahu. Semoga informasi ini membantu

      Delete
  36. Waaah ga pernah kepikir utk apply jadi kru nya BBW. Aku Bbrp kali datang kalo ada bbw di JKT, Krn memang kesempatan utk cari buku terbitan luar dengan Hrg murah.

    Kalo ga salah bbw itu buka 24 jam kan mas? Aku sempet bingung apa ada yg DTG tengah malam buta, ternyata ada yaaa 🤣🤣. Malah mungkin LBH menarik Krn sepi. Sayangnya di JKT selalu diadain di Tangerang, agak lumayan jauh dr rumahku. Makanya cuma bisa DTG di jam normal 😁

    ReplyDelete


EmoticonEmoticon